Pekanbaru (30/09/2023) Institut Kesehatan dan Teknologi Al Insyirah (IKTA) mengadakan acara Sidang Terbuka Senat bagi para lulusan dari dua Fakultas Kesehatan dan Teknologi Kesehatan.

Sidang Terbuka Senat dan Wisuda Periode II ini diikuti oleh 280 orang mahasiswa yang terdiri 54 orang Mahasiswa Program Studi Kesehatan Masyarakat, Program Studi Kebidanan Program Sarjana 101 orang, Program Studi S1 Keperawatan sebanyak 28 orang, Program Studi Profesi Ners 18 Orang, dan Program Studi Teknologi Rekayasa Elektromedis sebanyak 11 orang.

Acara yang diselenggarakan dengan khidmat ini dihadiri oleh Gubernur Riau yang diwakili oleh Kepala Bidang SDK Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Kepala LLDKTI Wilayah X, Ketua Yayasan Al Insyirah, Bendahara Yayasan, juga dihadiri pleh Para ketua dari Organisasi Profesi di bidang kesehatan, yakni Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI), dan Ikatan Tenaga Elektromedis Indonesia (IKATEMI).

Dalam suasana penuh kebanggaan dan semangat, acara Yudisium ini dipimpin langsung oleh Ketua Senat IKTA, Bdn. Rifa Rahmi, SST, M.Kes. Sidang Terbuka Senat dan Wisuda ini juga menjadi ajang untuk para lulusan IKTA agar siap untuk melangkah ke dunia profesi yang lebih luas.

Kehadiran para Tamu Undangan dari Ketua LLDIKTI Wilayah X, Perwakilan Gubernur Riau dan berbagai Organisasi Profesi di acara ini menunjukkan dukungan mereka terhadap para lulusan dan keyakinan akan kontribusi berharga yang dapat mereka bawa ke dalam dunia profesi.

Rektor IKTA, Dr. Ns. Hj. Rifa Yanti, S.Kep, M.Biomed, dalam sekapur sirihnya menyatakan, “Sidang Terbuka Senat dan Wisuda ini adalah bukti nyata dari dedikasi kami dalam mencetak lulusan-lulusan yang siap berkontribusi secara nyata dalam dunia kesehatan. besar ini. Mahasiswa telah menyelesaikan fase penting dalam perjalanan pendidikannya. Sekarang saatnya untuk melangkah ke dunia nyata, membawa ilmu dan nilai-nilai yang diperoleh selama studi di IKTA. Kami yakin bahwa Mahasiswa akan menjadi agen perubahan yang positif dalam masyarakat dan dunia.

Sidang Terbuka Senat dan Wisuda IKTA yang dihadiri oleh Kepala LLDIKTI Wilayah X adalah bukti dari komitmen institusi tersebut dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas dan berkontribusi positif dalam pembangunan masyarakat dan bangsa.

Acara ini tidak hanya merupakan perayaan keberhasilan akademis para lulusan, tetapi juga merupakan kesempatan bagi mereka untuk merayakan pencapaian mereka bersama dengan keluarga, teman-teman, dan dosen yang telah mendukung mereka sepanjang perjalanan mereka di IKTA.

Terdapat hal menarik pada Kegiatan wisuda ke XV periode dua tahun 2023 ini, diantaranya IKTA berhasil mewisuda 11 orang angkatan pertama pada program studi Teknologi Rekayasa Elektro-medis, selain itu juga terdapat penampilan kolaborasi peserta wisuda dengan tim paduan suara IKTA yang mengharukan seluruh peserta dan tamu pada wisuda kali ini.

Semoga para lulusan dapat melangkah dengan percaya diri dalam menghadapi tantangan dunia profesi yang menanti, dan semoga kontribusi mereka dapat memberikan dampak positif yang mendalam bagi masyarakat dan bidang kesehatan secara keseluruhan.

Laporan; Humas IKTA