INSTITUT ILMU KESEHATAN DAN TEKNOLOGI AL INSYIRAH PEKANBARU

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) STIKes Al Insyirah Pekanbaru

Selasa, 27 April 2021 Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) STIKes Al Insyirah Pekanbaru mengadakan kegiatan workshop Penulisan Proposal Penelitian Dasar yang dikhususkan bagi Dosen dilingkungan STIKes Al Insyirah Pekanbaru.
Kegiatan yang rencananya akan diselenggarakan selama 2 hari (27-28 April) ini dibuka langsung oleh Ketua STIKes Al Insyirah Pekanbaru Dr. Ns. Hj. Rifa Yanti, S. Kep, M. Biomed. Dalam sambutannya Dr. Rifa menyampaikan harapannya, “kami berharap dari workshop ini menambah semangat dan pengetahuan dosen-dosen dalam menulis penelitian guna meningkatkan kompetensi dosen”
Lebih lanjut Ketua STIKes Al Insyirah mengungkapkan, “Ikuti kegiatan ini dengan baik, semoga yang kita harapkan dapat terwujud” tutup Dr. Rifa dalam sambutannya.
Diakhir pembukaan kegiatan, Ketua STIKes Al Insyirah yang didampingi oleh Ketua LPPM menyerahkan cendramata kepada pemateri yakni Prof. Dr. Saryono, M.Si.