INSTITUT ILMU KESEHATAN DAN TEKNOLOGI AL INSYIRAH PEKANBARU

Kunjungan & audiensi STIKes Al Insyirah Pekanbaru ke RSUD Indrasari, Rengat, Indragiri Hulu

RENGAT – Senin (01/03/2021)Dalam rangka membangun kerjasama STIKes Al Insyirah Pekanbaru, pada hari senin (01/03) kemarin, Ketua STIKes Al Insyirah Pekanbaru Dr. Ns. Hj. Rifa Yanti, S. Kep, M. Biomed, yang didampingi oleh Ketua Program Studi Keperawatan Ns. Fitra Mayenti, M.Kep melakukan kunjungan dan audiensi ke RSUD Indrasari Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu.

Dalam kunjungan tersebut, Rombongan STIKes Al Insyirah disambut langsung oleh Direktur RSUD Indrasari, Sri Dharmayanti. Meski pertemuan dilakukan secara terbatas, namun kesempatan tersebut dimanfaatkan untuk membangun komitmen bersama dalam meningkatkan kualitas mahasiswa dan dosen di STIKes Al Insyirah.

Lebih lanjut Dr. Rifa juga menyampaikan terimakasih kepada jajaran direksi RSUD Indrasari, Rengat, yang telah berkenan menerima kunjungan STIKes Al Insyirah Pekanbaru. Selain itu, Dr. Rifa juga menyampaikan tujuan dari kunjungan yang sedang dilakukan.

Pertemuan ini merupakan tindak lanjut STIKes Al Insyirah atas rencana kerjasama pendidikan dan penelitian dilingkungan kerja RSUD Indrasari, Rengat. Atas kunjungan tersebut Direktur RSUD Indrasari menyambut baik rencana kerjasama yang akan dibangun STIKes Al Insyirah Pekanbaru.

“Secara umum kami dari direksi RSUD Indrasari menyetujui kerjasama yang akan dibangun, hanya saja perlu penyamaan persepsi untuk mendukung teknis dilapangan” ujar Direktur RSUD Indrasari.

Pertemuan yang berlangsung selama kurang lebih 1 jam ini diakhiri dengan foto bersama Ketua STIKes Al Insyirah dan Direktur RSUD Indrasari, Rengat.